Kamis, 27 Agustus 2015

Masalah Papua merdeka sampai saat ini masih menjadi keinginan sekelompok kecil orang-orang asli Papua yang berbeda pandangan dengan NKRI, sehingga mereka terus melakukan berbagai cara dan upaya untuk mencapai keinginan mereka.
Saat ini jaman sudah semakin canggih, kelompok yang menginginkan Papua merdeka bukan hanya melakukan aksi mereka melalui perang nyata tetapi juga memalui perang dunia maya. Oknum-oknum yang melakukan perang di dunia maya sebagian besar merupakan mahasiswa-mahasiswa asli Papua.
Mereka berusaha menyuarakan aspirasi mereka melalui media sosial seperti Facebook, Twitter, dan juga Blog-blog pribadi buatan mereka sendiri. Dalam media sosial milik mereka, sering kali dilontarkan berita-berita yang menyudutkan aparat keamanan yang bertugas di Papua. Selain itu mereka juga selalu memutar balikan fakta setiap kali ada kejadian-kejadian yang menewaskan orang asli Papua.
Bukan hanya itu saja, tetapi foto-foto yang dimasukan kedalam akun media sosial mereka juga merupakan foto-foto yang telah diedit oleh mereka sendiri. Jika hal seperti ini dibiarkan maka semakin banyak akun-akun media sosial dari kelompok berseberangan yang terbit untuk menghasut masyarakat Papua lainnya yang setia kepada NKRI.
Cara untuk melawan akun-akun facebook yang dibuat oleh kelompok Papua merdeka tersebut yaitu dengan melakukan Hack terhadap akun media sosial mereka.
Ada salah satu akun yang berhasil diambil alih, yaitu akun milik kelompok KNPB. Foto profile yang digunakan oleh kelompok berseberangan dalam akun media sosial mereka pasti merupakan foto-foto yang berlawanan dengan NKRI yang bersifat mendukung Papua Merdeka. Sehingga dalam mengatasinya yaitu dengan mengganti foto profil milik mereka dengan foto yang mengarah ke NKRI.
Jika semakin banyak akun dari kelompok Papua merdeka yang dihack, maka kita juga telah berjuang dalam membantu mempertahankan kedaulatan NKRI dengan mengurangi aksi-aksi yang tidak bertanggung jawab di media sosial oleh kelompok yang berseberangan.

0 komentar:

Posting Komentar

Sample Text

Diberdayakan oleh Blogger.

Pages

Followers

Blogger news

Featured Posts Coolbthemes

Video

Popular Posts

Our Facebook Page