Lagi-lagi terjadi peristiwa yang
sangat tidak diharapkan. Tepatnya pada hari Rabu, 16 Juli 2014 sekitar pukul
14.15 WIT mobil lajuran Wamena – Mulia yang akan menuju ke Kampung Kalome dan
Kampung Dangobak dihadang dan ditembaki oleh kelompok Orang Tak Dikenal (OTK). Mobil
tersebut sedang membawa bahan sembako yang akan di distribusikan untuk
masyarakat.
Dari penembakan tersebut, 2 orang
sopir warga sipil atas nama saudara Kallo (30 th) dan saudara Laksamana (24 th)
meninggal ditempat akibat terkena tembak dibagian kepala serta 1 orang atas
nama saudara Bahar (40 th) terkena luka tembak dibagian pantat. Selain itu juga
terdapat 4 mobil Merk Mitsubishi Strada yang dibakar.
Setelah menerima informasi bahwa
terjadi penghadangan dan pembakaran yang disertai penembakan yang dilakukan
oleh OTK tersebut, pasukan dari Satgas Yonif 751/R dan Tim Khusus dari Polres
Mulia langsung menuju ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan evakuasi
terhadap korban untuk segera dibawa ke Rumah Sakit terdekat dan Pasukan lainnya
dari Gabungan TNI dan Polri melakukan pengamanan dan penjagaan disekitar TKP.
Kejadian penembakan seperti ini sering
kali terjadi di daerah-daerah pegunungan yang jauh dari Pos Pengamanan
TNI/Polri. Diduga aksi pengahadangan dan pembakaran yang disertai penembakan
tersebut terjadi untuk menghambat jalannya perekonomian didaerah pegunungan
yang sulit dijangkau.
Kejadian ini sangat meresahkan dan
merugikan masyarakat sekitar. Karena selain terganggu oleh aksi penembakan,
harga sembako pun menjadi mahal karena kendaraan yang mendistribusikan sembako
ke daerah tersebut sering dihadang oleh Orang Tak Dikenal. Inilah yang
menyebabkan terhambatnya perkembangan ekonomi didaerah tersebut sehingga
kesejahteraan pun semakin sulit dicapai.
Diharapkan kepada masyarakat sekitar
yang melihat, mendengar ataupun mengetahui adanya orang-orang tak dikenal yang
terindikasi ingin berbuat aksi tersebut, segera dilaporkan ke aparat keamanan
di daerah sekitar untuk mencegah terjadinya kembali aksi-aksi yang tidak
diinginkan tersebut.
http://metro.kompasiana.com/2014/07/16/penembakan-di-papua-kembali-terjadi-674462.html
0 komentar:
Posting Komentar